بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ Semua yang baik dan bermanfaat dari blog ini bersumber dari allah Swt, Begitupun segala manfaat dan mudharat yang diterangkan dalam artikel semua terjadi atas izin allah swt. Namun, sebaliknya kekurangan dan kesalahan adalah milik saya. Oleh sebab itu, mohon maaf jika terdapat kesalahan dan kekurangan dalam sisi manapun dalam blog ini. Jika kurang berkenan mengenai gambar maupun tulisan silahkan ajukan pengeditan melalui halaman "contact us".

Resep Bakwan

Resep Bakwan Goreng - Ingin makan bakwan kaki lima buatan sendiri, namun malas keluar, tidak usah khawatir, sekarang resep original lengkapnya bisa anda temukan di uniqueepedia. Tentu nya anda bisa menjamin sendiri kehigienisannya.

Sekelumit bahasan mengenai bakwan, makanan yang satu ini merupakan jenis gorengan yang menggunakan bahan utama yaitu tepung terigu dan sayuran. Selain enak, ternyata juga bergizi karena seperti kita ketahui tepung terigu kaya akan protein yang baik untuk tubuh begitupun vitamin dan serat yang berasal dari sayuran yang digunakan.

Tanpa basa basi lebih panjang lagi ayo langsung saja cek resep nya, ini merupakan resep bakwan ala saya chikkaa , admin dari uniqueepedia.


Gamnar ini merupakan gamnar bakwan ala kaki lima buatan rumahan
Gambar : loop

( RESEP BAKWAN )

  • BAHAN-BAHAN :

-2 buah bawang merah

-1 siung bawang putih

-satu iris jahe ( tipis, tidak boleh kebanyakan)

-1 butir kemiri

-seperempat sdt merica

-3 buah wortel diparut

-1/2  buah kol di iris

-garam secukupnya

-penyedap rasa

-1 cm kunyit sebagai pewarna

-bawang daun atau bawang prei 4 batang

-1/4 kg tepung terigu

-6 sdm tepung beras

-1 sdm tepung kanji


  • CARA MEMASAK BAKWAN


1. Giling bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, dan jahe. Masukkan kedalam wadah. 

2. Tambahkan sebagian dari total terigu yang akan digunakan, tambahkan tepung beras,tepung kanji, parutan wortel, irisan kol, merica dan bawang daun.

3. Masukkan 1/2 gelas air ( kalau bisa sedikit demi sedikit ), aduk , jika terlalu encer tambahkan sisa terigu sedikit demi sedikit sampai adonan kental.

Jika yang kurang adalah air, anda bisa menambahkan sedikit demi sedikit air sampai anda mendapatkan kekentalan adonan yang anda inginkan. Masukkan sedikit garam dan penyedap rasa. 

Jika garam nya kurang anda bisa menambahnya. 

Ingat lebih baik menuang sedikit demi sedikit dari pada anda langsung menuang semua bahan, karena jika keasinan atau keenceran akan membuat pekerjaan anda tidak selesai dan sebaik sebagaimana mestinya.

3. Tuang satu sendok adonan ke wajan, saya sarankan jangan menggunakan sendok khusus bakwan, karena akan membutuhkan waktu lama dan minyak yang cukup banyak dalam menggoreng. Cukup tuang satu sendok adonan ke wajan hingga muat beberapa  bakwan.

Setelah kecoklatan, angkat, diamkan sejenak

Tara Bakwan Goreng ala kaki lima siap dinikmati.

0 Response to "Resep Bakwan"