بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ Semua yang baik dan bermanfaat dari blog ini bersumber dari allah Swt, Begitupun segala manfaat dan mudharat yang diterangkan dalam artikel semua terjadi atas izin allah swt. Namun, sebaliknya kekurangan dan kesalahan adalah milik saya. Oleh sebab itu, mohon maaf jika terdapat kesalahan dan kekurangan dalam sisi manapun dalam blog ini. Jika kurang berkenan mengenai gambar maupun tulisan silahkan ajukan pengeditan melalui halaman "contact us".

Cara beli, isi dan cek pulsa token listrik PLN Prabayar/Listrik Pintar 'Lengkap'

Cara membeli, mengisi( memasukkan) token listrik pintar pascabayar- hai sobat uniquee, seiring berkembangnya zaman, listrik pun semakin pintar, bagaimana tidak listrik pln yang dulu bayar nya belakangan dalam bentuk tagihan sekarang berganti menjadi listrik token elektrik alias listrik pintar alias listrik prabayar yang justru bisa kita beli di awal sesuai kebutuhan. Kita sebagai pengguna listrik PLN juga tidak perlu was was akan pencabutan aliran listrik karena listrik tipe ini akan mati sendiri jika Kwhnya habis, dan akan kembali hidup jika token listriknya kita isi kembali.

Oleh sebab itu, wajar saja sekarang ini banyak masyarakat yang beralih menggunakan listrik prabayar ini karena cara menggunakannya yang mudah, tanpa pemutusan aliran listrik, dan Kwh nya dapat dibeli sesuai budget. Tidak lupa, anda dapat memantau langsung penggunaan listrik rumah untuk nantinya lebih cermat dalam menggunakan listrik agar terhindar dari pemborosan.

Bagi sobat yang baru memiliki meteran prabayar baru untuk menggunakan listrik pintar/ prabayar namun belum tahu cara membeli, mengisi (memasukkan) dan men cek jumlah kwhnya silahkan baca ulasan lengkap berikut ini :

Cara Membeli pulsa token listrik pintar/ prabayar

1. Pergi ke konter atau penjual pulsa terdekat

2. Lakukan pembelian Token listrik

Token listrik biasa nya tersedia dalam bentuk pulsa Rp. 20.000, 50.000 dan 100.000. Tiap nominal tersebut akan memberikan jumlah kwh yang berbeda beda. Semakin kecil pulsa listrik yang dibeli (contoh : Rp.20.000) maka semakin kecil juga Kwh token listrik yang didapatkan). Biasanya harga jual untuk pulsa listrik Rp.20.000 dijual dengan harga Rp 24.000. Begitu juga dengan nominal lain dijual dengan harga 54.000 dan 104.000.

Cara beli pulsa listriknya cukup dengan memberi tahu penjual pulsa nomor id token listrik milik anda dan sebutkan nominal pulsa listrik berapa yang akan anda beli.

3. Dapatkan kode angka untuk pengisian ke meteran prabayar

Setelah membeli, penjual pulsa akan memberikan anda sejumlah digit nomor( contoh : 1234 5678 5656 4343 9087 ). Anda dapat mencatatnya di kertas untuk kemudian digunakan untuk mengisi (memasukkan kwh token listrik )

Sampai disini apakah sobat sudah paham bagaimana cara beli pulsa token listrik pintar/prabayarnya?. Jika sudah sekarang kita lanjut ke "cara isi ( memasukkan) pulsa token listrik tersebut ke meteran prabayar  sekaligus mencek kwh token listrik yang didapatkan. Cara nya sangat mudah kok

Cara isi ( memasukkan ) pulsa token listrik pintar/ prabayar/elektrik PLN  dan cek kwh token listrik yang didapatkan

1. Masukkan semua digit angka token listrik yang didapatkan dari penjual pulsa listrik dengan cara, menekan tombol angka pada meteran.

2. Jika salah mengetik angka, silahkan tekan tombol "Backspace" untuk membatalkan.

3. Jika semua digit angka sudah dimasukkan dengan benar, sekarang saatnya memencet tombol " Enter". Fungsi nya untuk mencek kwh token listrik yang didapatkan sekaligus mengaktifkan stroom listrik nya agar bisa digunakan.

Sampai disini selesai semua langkah dalam membeli, mengisi dan mencek pulsa token listrik pintar PLN nya. 

Baca juga artikel Tips dan Trick Menarik lainnya disini :Daftar Tips & Trick Menarik

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya. Jangan lupa bantu share juga ya sobat untuk pengembangan blog ini.

0 Response to "Cara beli, isi dan cek pulsa token listrik PLN Prabayar/Listrik Pintar 'Lengkap'"