بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ Semua yang baik dan bermanfaat dari blog ini bersumber dari allah Swt, Begitupun segala manfaat dan mudharat yang diterangkan dalam artikel semua terjadi atas izin allah swt. Namun, sebaliknya kekurangan dan kesalahan adalah milik saya. Oleh sebab itu, mohon maaf jika terdapat kesalahan dan kekurangan dalam sisi manapun dalam blog ini. Jika kurang berkenan mengenai gambar maupun tulisan silahkan ajukan pengeditan melalui halaman "contact us".

Objek Wisata Ngarai Sianok, Bukittinggi, Indonesia

Ngarai Sianok merupakan objek wisata wksotis berupa lembah besar tinggi dan curam yang saling berhadapan. Lembah ini memiliki jurang dengan ketinggian lebih kurang 100 m dan dengan bentangan sepanjang kira-kira 15 km dan lebar sekitar 200 meter.

Ditengahnya mengalir sungai yang meliuk menyerupai zig zag yang menakjubkan. Ditambah lagi keasrian pemandangan yang disebabkan oleh rimbunan pepohonan dan rerumputan hijau yang semakin menambah pesona bagi siapapun yang melihatnya.

Flora dan Fauna di Ngarai Sianok

Keindahan pun tidak sebatas sampai disana, ditepian sungai diantara rimbunan rumput dan pepohonan anda tentu juga akan dibuat terperangah dengan flora langka yang masih dijumpai disana yaitu Raflesia.

Khusus untuk fauna yang ada, ana juga dapat menemukan beberapa macam satwa liar disana seperti monyet ekor panjan, siamang, rusa, babi hutan, tapir dan beberapa jenis satwa liar lainnya.

Lokasi Ngarai Sianok


Ngarai ini sebenarnya berlokasi di Kecamatan iv Koto Kabupaten Agam Provinsi Sumaterea Barat. Lembahnya yang terbentang memanjang dari Ngarai Koto Gadang sampai nagari Sianok Anam Suku mencapai akhir di Kecamatan Palupuah.

Namun dikarenakan letaknya yang berada di perbatasan Kota Bukittinggi dan lebih mudah jika dilihat langsung dari sana menjadikan objek wisata ini lebih dikenal dengan lokasinya yang berada di wilayah Kota Bukittinggi.

Untuk mencapai lokasi wisata ini, leb9ih mudah dengan melewati jalan besar Kota Bukittinggi. Bisa dibilang dekat sekali dengan Pusat Kota. Jika menggunakan angkutan umum dari Pusat Kota hanya memakan waktu beberapa menit saja. Namun, jika adalah seorang yang suka menikmati perjalanan, berjalan kaki rasanya juga akan sangat menyenangkan.

Adapun lokasi tempat pengunjung dapat menikmati keindahan ngarai ini disebut dengan Taman Panorama. Taman Panaorama sendiri merupakan tempat asri untuk duduk dan bersantai di tepi jalan Kota Bukittinggi yang menghadap langsung ke Ngarai Sianok.

Selain duduk bersantai dan menikmati pemandangan, anda juga dapat mengabadikan keindahan Ngarai Sianok dan mengabadikan kunjungan anda dengan melakukan pemotretan.

Harga Tiket Masuk

Untuk dapat menikmati keindaan Ngarai Sianok melalui Taman Panorama anda harus mengeluarkan setidaknya Rp.15.000 perorang. Harga ini tentu tidak seberapa dibanding dengan kepuasan yang akan anda dapatkan.

Selain itu di lokasi Taman Panorama ini anda juga bisa menyusui objek wisata lainnya yang bernama Lobang Jepang yang masih berada dikawasan Taman Panorama.

Rumah Makan

Jika kebetulan anda tidak menyiapkan perbekalan untuk makan dan minum dari rumah, tidak usah khawatir karena disekitar objek wisata Ngarai Sianok alias disekitar Taman Panorama terdapat persinggahan  dimana anda dapat makan dan minum dengan santai dan nyaman.

Beberapa diantaranya adalah :

1. Rumah Makan Sianok Kuliner
Merupakan restoran yang berada di jalan Bukittinggi Ngarai Sianok Km 3, Sianok Anam Suku. Buka jam 08.00 Wib.

2. Kedai Nasi Aua Sarumpun
Lokasi : Jalan Panorama no. 31, Kayu Kubu, Guguak Panjang, Kota Bukittinggi.

3. Gulai itiak Lado Mudo Ngarai
Terletak di jalan Binuang darma, Kayu Kubu, Guguak Panjang, Kota Bukittinggi.
Biasanya buka sekitar pukul 07.00

4. Pical Sikai
Berada di jalan Panorama no. 19 c, Kayu Kubu, Guguak Panjang
Buka sekitar jam 07.30

Hotel dan Penginapan di sekitar Panorama Ngarai Sianok

1. Hotel Gran Malindo
Lokasi : jalan Panorama no. 30, Kayu Kubu, Guguak Panjang, Kota Bukittinggi

2. Wwisma Puri Kartika
Lokasi : jalan Panorama no. 16, Kayu Kubu, Guguak Panjang, Kota Bukittinggi

3. Hotel Novotel (bintang 4)
Lokasi : jalan laras datuak bandaro, Bukik Cangang, Kayu Ramang, Guguak Panjang, Kota Bukittinggi

4. Hotel Bunda ( Bintang 2 )
Lokasi : Jalan Panorama no. 6, Bukik Cangang, Kayu Kubu, Guguak Panjang, Kota Bukittinggi







0 Response to "Objek Wisata Ngarai Sianok, Bukittinggi, Indonesia"