بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ Semua yang baik dan bermanfaat dari blog ini bersumber dari allah Swt, Begitupun segala manfaat dan mudharat yang diterangkan dalam artikel semua terjadi atas izin allah swt. Namun, sebaliknya kekurangan dan kesalahan adalah milik saya. Oleh sebab itu, mohon maaf jika terdapat kesalahan dan kekurangan dalam sisi manapun dalam blog ini. Jika kurang berkenan mengenai gambar maupun tulisan silahkan ajukan pengeditan melalui halaman "contact us".

Kupas Tuntas Tutorial Menghilangkan Error 404 Page not Found

Uniquee lovers, kepuasan pengunjung merupakan hal wajib yang butuh diperhatikan secara khusus, untuk itu sedikit kesalahan saja agaknya tidak dapat ditolerir.

Kenapa? Karena keberadaan pengunjunglah yang membuat blog atau website anda dikenal banyak orang. Maka dari itu, sebagai seorang blogger harus  memberikan kenyamanan bagi pengunjung dalam menjelajahi situs anda, salah satunya saat membuka salah satu url postingan anda yang beredar luas.

Jangan sampai saat mereka sudah terpesona dan ingin dengan segera membaca artikel anda, justru yang mereka temukan hal yang tidak meng enak kan seperti "ERROR 404 PAGE NOT FOUND" yang berarti halaman ini tidak ditemukan. Sebagai hasilnya, mungkin jadi pengunjung yang sempat datang memilih pergi meninggalkan blog anda begitu saja.
Ilustrasi : pixabay
◆ Alat Deteksi

Untuk mendeteksi jika memang terdapat error 404 di situs anda, anda dapat dengan mudah melakukan pengecekan lewat media search console yang terdapat pada beranda blogger.

Penyebab

Pada umumnya, error ini terjadi karena beberapa hal :

》Mengembalikan postingan yang sudah terlanjur dipublikasi ke draft dan mengedit tautan permanen khusus dan dipublikasikan ulang. Atau
》Anda mengahapus postingan yang sudah terlanjur diindeks mesin pencari, namun url postingan masih beredar dimesin pencari. 

Demi mutu layanan kepada pengunjung diharapkan anda dapat dengan segera memperbaikinya dengan cara mengalihkan tautan 404 ke url postingan lain yang tidak bermasalah.

◆ Tutorial Penghapusan Error 404 Page not found

Untuk langkah penghapusan error secara permanen, anda musti mengikuti langkah-langkah berikut ini, perhatikan urutan dan cara secara detail agar upaya penghapusan berhasil tanpa kendala yang berarti.

1. Pada beranda Blogger, klik menu setelan

2. Lantas klik Preferensi Penelusuran

3. Pada kalimat no. 3 dari atas ada tulisan Pengalihan Khusus, klik edit.

4. Klik pengalihan baru, sehingga muncul tiga kolom isian
Contoh isian :

 》 dari : |/2017/07/ daftar-masakan.html|
》kepada : |2017/07/20-daftar-masakan.html|
Permanen : Ya

 Simpan

Simpan perubahan


~ Penjelasan:

◆Kolom dari diisi dengan Url 404 yang sudah dikopi dari Search console(kesalahan perayapan)

◆Kolom kepada, diisi dengan url postingan yang masih aktif, kalau bisa yang berhubungan dengan url yang error.

◆Kolom permanen diisi dengan mencentang yang berarti "Ya"

◆ Kata simpan berarti menyimpan pengalihan url

◆Kata Simpan Perubahan berarti menyimpan perubahan secara total "Ingat !!Jangan sampai lupa mengklik yang ini kalau tidak pengalihan khusus tidak akan berfungsi alias usaha anda sia-sia"


Catatan : pengisian kolom "dari" dan kolom "kepada" hanya dimulai dari garis miring tahun dan seterusnya, jika anda memulai dari nama blog maka akan terjadi kesalahan. Hal ini dikarenakan url blog anda sudah otomatis ada dan tidak perlu dicantumkan lagi.


Contoh :  Dari : /2017/7/daftar masakan.html            > benar
Dari : uniqueepedia.blogspot.com/2017/7/daftar masakan.html  >salah

Sebenarnya semua sudah selesai namun untuk menghilangkan data kesalahan di search console kita harus menghilangkan nya manual, dengan cara :

□ Di kesalahan perayapan(kesalahan url), klik pada kalimat url yang terindikasi error 404, dan akan muncul kalimat " Tandai sebagai diperbaiki" , anda harus klik kalimat tersebut dan data url 404 pun akan hilang.

2 Responses to "Kupas Tuntas Tutorial Menghilangkan Error 404 Page not Found"

  1. duuhhh... punya saya setelah dilihat di webmastertool banyak juga nih 404nya... lama gak di cek akhirnya jadi PR... hiks...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga cepat kelar PR nya mas, jangan lama-lama, ntar disangka google tidak bisa memberikan pengalaman yang baik saat menjelajahi situs, ujung-ujungnya malah membuat ranking turun

      Delete